Stalking Time! Taylor Lautner Akhirnya Punya Akun Instagram

Stalking Time! Taylor Lautner Akhirnya Punya Akun Instagram

Delia Arnindita Larasati - detikHot
Kamis, 19 Mei 2016 12:42 WIB
Stalking Time! Taylor Lautner Akhirnya Punya Akun Instagram
Foto: Jamie McCarthy
Jakarta - Instagram adalah salah satu media yang kini digunakan para selebriti untuk lebih dekat dengan fansnya. Setelah lama ditunggu, Taylor Lautner pun kini akhirnya gabung di Instagram.

Taylor baru-baru ini mengunggah postingan pertamanya di Instagram. Postingan tersebut berupa video dirinya bersama Adam Sandler dan David Spade.

Cerita dalam videonya, Taylor meminta bantuan Adam dan David untuk muncul sebagai cameo di video pertamanya di Instagram. Bintang film 'Twilight' tersebut membujuk kedua rekannya dengan berbagai cara, termasuk berjanji akan memberikan nomor ponsel mantan kekasihnya, Taylor Swift.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Halo Instagram! Butuh waktu lama bagiku sebelum akhirnya bergabung di Instagram di tahun 2016. Maaf aku terlambat ha ha. Terima kasih kepada sahabatku @adamsandler dan @davidspade yang telah membantuku memperkenalkan akunku," tulis Taylor pada caption foto di akun Instagram miliknya, taylorlautner.

Taylor Lautner dipertemukan dengan Adam Sandler dan David Spade lewat film garapan Netflix bertajuk 'Ridiculous 6'. Film tersebut memicu banyak kontroversi karena dinilai menyindir budaya Indian. (dal/doc)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads