Zaskia Gotik Belum Tersangka, Penyidikan Masih Berjalan

Zaskia Gotik Belum Tersangka, Penyidikan Masih Berjalan

Mauludi Rismoyo - detikHot
Rabu, 06 Apr 2016 09:16 WIB
Foto: Lamhot Aritonang
Jakarta - Kasus dugaan pelecehan lambang negara Zaskia Gotik masih terus diproses. Namun sampai sekarang belum ada penetapan status tersangka.

"Nanti satu suara, yang ngabarin pak Kabid Humas. Sekarang masih ranah penyidikan soalnya," terang Kompol Nico Setiawan selaku Kanit I Cyber Crime Ditreskrimsus Polda dihubungi, Rabu (6/4).

Zaskia beberapa waktu lalu tampil nyeleneh saat menjawab Hari Proklamasi dan lambang Sila kelima di kuis asal 'Dahsyat' RCTI. Sayangnya, ocehan pelantun 'Bang Jono' itu berbuntut panjang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Di luar laporan masyarakat, kasus ini sesungguhnya bukan delik aduan. Adanya pencabutan laporan terhadap biduan asal Cikarang itu pun tak berpengaruh.

"Proses penyidikan yang jelas masih berjalan," tegas Nico.

Sederet rekan Zaskia, Raffi Ahmad, Denny 'Cagur', Syahnaz, Dede Sunandar, Ayu Dewi hingga pihak 'Dahsyat' RCTI yanng terlibat dalam acara juga sudah diperiksa sebagai saksi. (kmb/kmb)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads