Saipul Jamil Kerokan Sampai Muntah-muntah

Saipul Jamil Kerokan Sampai Muntah-muntah

Mauludi Rismoyo - detikHot
Senin, 29 Feb 2016 17:26 WIB
Saipul Jamil Kerokan Sampai Muntah-muntah
Foto: Gus Mun
Jakarta - Saipul Jamil sepertinya tengah dalam keadaan tidak terlalu sehat. Ipul disebut menderita masuk angin hingga muntah-muntah.

"Kondisi terakhir kurang sehat, dia kan setiap hari puasa. Kita minta penyidik difasilitasi teh panas dan dikerok. Makanya hari ini dia nggak puasa," ungkap pengacara Ipul, Nazarudin Lubis, saat ditemui di Polsek Kelapa Gading, Jakarta Utara, Senin (29/2/2016).

Menurutnya, ia juga sudah memanggil tim dokter untuk memeriksa Ipul. Meski dalam keadaan sakit, Ipul masih bisa membawa pengaruh positif.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Dia terus menyesuaikan diri, dia jadi imam salat," tuturnya.

Ipul ditahan atas tuduhan pencabulan terhadap seorang pria remaja. Sempat mengakui pada awalnya, tapi belakangan Ipul membantah tudingan itu.

"Langkah kita tetap mencari alat bukti. Kita siapkan empat alat bukti untuk mematahkan nanti di persidangan," ujar Nazarudin.

(nu2/mmu)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads