Punya Pengalaman Pahit, DJ Vhiona Lee Bicara Soal KDRT

Punya Pengalaman Pahit, DJ Vhiona Lee Bicara Soal KDRT

Prih Prawesti Febriani - detikHot
Rabu, 09 Sep 2015 10:51 WIB
Punya Pengalaman Pahit, DJ Vhiona Lee Bicara Soal KDRT
Jakarta - Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) kerap menjadi perbincangan banyak pihak. Beberapa selebritis Tanah Air juga pernah merasakan hal serupa.

Contohnya Five V yang pernah mengalami hal tersebut. DJ Vhiona Lee mengatakan dirinya sangat peduli dengan hal tersebut. Ia pun sampai ikut dalam seminar yang membahas hal itu.

Baca: Empat Bulan Jadi Istri Kedua Suryono, Apa Kabar Bella Shofie?

"Ya kemarin saya ikut acara seminar KDRT dan kekerasan anak, saya juga ajak beberapa teman saya yang bekerja sebagai karyawan sekaligus karyawan sekaligus mahasiswa," ujarnya, Selasa (8/9/2015).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Vhiona Lee mengatakan dirinya punya memiliki pengalaman pahit tentang kekerasan tersebut. Namun sayang saat ditanya lebih lanjut, ia enggan membeberkannya.

"Panggilan jiwa saja kali, kebetulan semakin dewasa saya juga jadi makin suka sama anak kecil dan dulu punya pengalaman pahit," jelasnya lagi.

(wes/mmu)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads