Sekitar empat puluh anak ia undang untuk berkumpul di kediamannya di kawasan Cibubur, Jakarta Timur. Yuki yang simple mengenakan kaftan berwarna biru ditemani sang ibu dan dua adiknya Reina dan Sakura.
"Ini acara rutin. Ya alhamdulillah setiap ramadan berbagi rezeki aja sih niatnya," ujar Yuki saat disambangi detikHOT.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Yuki mengungkapkan momen berbagi dengan anak yatim akan menyempurnakan ibadah puasanya di bulan ramadan.
"Selalu pengen lebih baik kalau puasa. Mudah-mudahan buka puasa ini jadi berkah karena aku mau tahun ini lebih baik dari sebelumnya," tutupnya.
(doc/nu2)











































