"Dia bukan sopir taksi, tapi sopir truk. Jangan pernah sombong atau hina orang karena nggak akan tahu orang ke depannya gimana. Dia jadi motivator yang baik untuk aku," kata Bella di Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Selasa (9/6).
Masa lalu Suryono memang jadi santapan empuk media hiburan untuk diobrak-abrik. Tapi Bella mengaku tak malu dengan hal itu.
Foto: Seksinya Barbie Gocan, Pacar Baru Vicky Prasetyo
Bicara perannya sebagai istri muda, pemilik nama asli Sofinah Rutami Nasution itu mengaku hingga punya buku harian.
"Aku ada buku harian, misal Senin sama istri pertama, aku nanti hari apa, nggak gitulah. Kita masing-masing aja kalau ada waktu ke Jakarta, kalau nggak ada waktu nggak apa-apa," tandasnya.
(kmb/mmu)











































