Siap Jadi Biduan Dangdut, Amel Alvi Ingin Kenalkan Goyang AA

Sehari Bersama Amel Alvi

Siap Jadi Biduan Dangdut, Amel Alvi Ingin Kenalkan Goyang AA

Mauludi Rismoyo - detikHot
Senin, 08 Jun 2015 15:36 WIB
Siap Jadi Biduan Dangdut, Amel Alvi Ingin Kenalkan Goyang AA
Jakarta - Amel Alvi mulai melebarkan sayap kariernya dengan menjadi pedangdut. Perempuan yang aktif menjadi seorang disc jockey itu juga mengaku sudah mempersiapkan goyangan khas.

Menurutnya, ia memilih dunia dangdut karena tengah ngetren. Apalagi, ia juga merasa cocok menjadi seorang biduan.

"Aku cocok ke dangdut dan industri dangdut lagi ngetren. Dangdut lebih menjual, aku ikuti tren aja. Aku siap goyang AA, tapi kayak gimananya itu masih rahasia," kata Amel saat berbincang dengan detikHOT.

Lihat Foto: Amel Alvi Seksi dan Elegan Bergaun Hitam Menerawang

Meski di dunia dangdut sudah begitu banyak penyanyi berkualitas, perempuan yang disebut-sebut sebagai salah satu artis yang terlibat prostitusi kelas atas berinisial AA itu mengaku siap bersaing.

Apalagi, ia juga melihat pedangdut senior itu sebagai pelecut dalam perjalanan kariernya. Selain siap bersaing secara sehat, Amel mengaku ingin meniru beberapa pedangdut yang kini punya nama besar.

"Banyak sih inspirasinya kayak Zaskia Gotik, Jupe sama Inul," tuturnya.

Demi menjaga vokalnya agar tetap prima, Amel mengaku kini sudah tak mengkonsumsi makanan berminyak. Bahkan, tak lama lagi single perdananya sebagai pedangdut bakal segera dirilis.

(nu2/mmu)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads