Apakah mereka sudah putus? Ketika menghadiri pemutaran film 'Erau Kota Raja' di XXI Setiabudi Building Kuningan, Jakarta, Sabtu (3/1/2015), Nadine pun sempat ditanya apakah saat ini ia menyandang status jomblo.
Nadine pun menjawabnya dengan singkat. "Itu urusan saya," ucap artis yang hobi diving itu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Itu biar saya saja yang tahu. Karena itu urusan saya," ujarnya.
Kabar Nadine dan Moreno pacaran berhembus pertama kali setelah mereka terlihat mesra di sebuah acara pada akhir 2013 lalu.
(hkm/hkm)