Jasad Misty Upham Ditemukan di Jurang, Keluarga Bantah Kabar Bunuh Diri

Jasad Misty Upham Ditemukan di Jurang, Keluarga Bantah Kabar Bunuh Diri

- detikHot
Senin, 20 Okt 2014 10:15 WIB
Jasad Misty Upham Ditemukan di Jurang, Keluarga Bantah Kabar Bunuh Diri
Jakarta - Sebelumnya dikabarkan Misty Upham meninggal dunia karena bunuh diri. Namun kini pihak keluarga tak lagi mempercayai kabar tersebut.

Bintang film 'August: Osage County' tersebut ditemukan tak lagi bernyawa di sebuah jurang di Washington pada Kamis (16/10). Misty dikabarkan pergi ke tebing curam tak jauh dari rumahnya dan meninggal setelah jatuh ke jurang.

Pihak keluarga sebelumnya mengungkapkan ada kemungkinan bunuh diri atas kematian Misty. Namun kini, mereka membantah kabar tersebut dan menegaskan sang aktris meninggal dunia karena kecelakaan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Area di mana Misty meninggal sangat indah dan ia berada di sana dalam suasana hati yang reflektif. Setelah dipikirkan lebih jauh tak mungkin Misty bunuh diri karena sebelumnya ia berbicara tentang rencananya untuk kembali ke Los Angeles," terang pihak keluarga seperti dikutip dari TMZ, Senin (20/10/2014).

Menurut keterangan polisi, tas dan sepatu milik Misty tak ditemukan di lokasi jatuh. Namun barang-barang tersebut berada di atas tebing.

(dal/kmb)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads