Yuni Shara Anggap Mantan Suaminya Ayah Terbaik Bagi Anak-anak

Yuni Shara Anggap Mantan Suaminya Ayah Terbaik Bagi Anak-anak

- detikHot
Sabtu, 19 Jul 2014 15:11 WIB
Yuni Shara Anggap Mantan Suaminya Ayah Terbaik Bagi Anak-anak
Jakarta - Meski hubungannya dengan Henry Siahaan telah lama berpisah, tapi Yuni Shara tetap menghormati mantan suaminya itu. Hal itu juga selalu ia tanamkan kepada anak-anaknya.

Menurut Yuni, ia selalu menganggap Henry adalah sosok terbaik bagi anak-anaknya. Ia pun tak ingin silaturahmi antara mereka putus.

"Itu harus. Saya akan membuat Papanya anak-anak itu yang terbaik. Kalaupun saya punya teman, itu pun harus dihargai sama anak-anak, tapi Papanya harus jadi yang terbaik," kata Yuni saat ditemui di The Beauty of Ramadhan di Mal Ciputra, Jakarta Barat.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Lebaran ini, Yuni juga berharap bisa mengantar anak-anaknya untuk bertemu dengan sang ayah. Meski berbeda keyakinan, tetapi untuk kumpul bersama selalu ada waktu.

"Bang Henry kan Natalan, kalau dia Natalan kita ke sana. Kalau Lebaran saya sama anak-anak habis sungkeman itu kumpul sama Yanti (Krisdayanti) sama Mama, terus kumpul-kumpul," kisah ibu dua anak itu.

(nu2/nu2)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads