"Saya malu bahas angka, saya selalu di rumah jarang ke mana-mana. Kalau pergi selalu dengan anak," ungkapnya usai sidang di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu (16/4/2014).
Ada tudingan Nia gila harta juga dalam proses perceraian itu. Terlebih, Farhat juga kabarnya dalam tekanan saat membuat surat perjanjian soal pemberian nafkah kepada Nia. Dalam surat tersebut, Farhat setuju untuk memberi nafkah Rp 100 juta tiap bulan.
"Kalau bicara apapun dari pihak sana soal saya, saya selalu berserah diri," tuturnya.
Sementara sidang cerai kali ini digelar dengan agenda kesaksian. Dari pihak Nia, ia membawa Machica Moechtar dan suami Regina, Ilal untuk bersaksi.
(nu2/mmu)











































