Dua anak lelaki Ayu, Axel Gondokusumo (buah pernikahan Ayu dengan Djody Gondokusumo) dan Sean Azad (dari perkawinan Ayu dengan Teemu Yusuf Ibrahim) mengaku sering mendapatkan kekerasan dari ibunya. Menurut mereka, tingkah kasar Ayu tersebut dipicu karena bujukan Mike.
"Mama sendiri melakukan kekerasan. Amarahnya itu bikin trauma, kita nggak kuat. Karena itu bad energy. Mike itu pemicu, kalau sembahyang subuh itu dipermasalahkan. Katanya suara pintu kami mengganggu suaminya (Mike) tidur, " papar Axel dalam jumpa pers di Jalan Ki Mangunsarkoro No.4, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (10/12/2010).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Karena kejadian itu, Axel mengaku trauma dan takut menghadapi ibunya saat tengah marah. Bahkan Axel yang kini berusia 20 tahun itu takut membayangkan wajah Ayu saat sedang murka.
"Seperti bukan mama lagi, seperti orang lain. Nggak bisa tidur, tutup mata bayangannya nggak enak," jelas Axel.
(ebi/mmu)