Semesta Naruto sukses dilanjutkan dalam manga Boruto. Kini pencipta sekaligus komikus Naruto, Masashi Kishimoto, merencanakan bakal menulis komik terbaru soal Minato Namikaze.
Minato Namikaze merupakan ayah Naruto Uzumaki. Selama ini, tak banyak yang tahu mengenai seluk-beluk mengenai Minato Namikaze.
Sejak awal tahun, franchise Naruto membuat jajak pendapat mengenai popularitas dari berbagai karakter Naruto. Para penggemar memilih 99 karakter teratas dari versi manga dan anime yang telah berjalan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Suara terbanyak mengenai ayah Naruto. Akhirnya, Masashi Kishimoto mewujudkan keinginan penggemar.
"Masashi Kishimoto akan membuat manga pendek Minato Namikaze yang berasal dari voting pemenang. Manganya bakal terbit musim panas ini di Shonen Jump," cuit akun Naruto Official, seperti dilihat detikcom, Senin (15/5/2023).
Sayangnya tanggal rilis mengenai manga Naruto masih belum diumumkan. Sang komikus juga menggoda pembacanya dengan penerbitan manga Minato Namikaze.
"Saat ini saya sedang mengerjakan manga pendek Minato yang menempati posisi pertama. Sambil mencoba membuat cerita yang sesuai dengan ekspektasi penggemar, saya berakhir dengan menulis banyak halaman ketimbang yang saya perkirakan," kata Masashi Kishimoto.
Masashi Kishimoto juga meminta para penggemar akan menantikan cerita di balik jutsu Minato.
Kini, manga dan anime Boruto: Next Generations sedang dalam masa hiatus selama beberapa bulan ke depan. Kabar mengenai terbitnya komik Minato Namikaze menjadi angin segar bagi pembaca setianya.
(tia/wes)