Jim Carrey Buat NFT Pertama, Dijual Seharga Rp 14 Ribuan

Jim Carrey Buat NFT Pertama, Dijual Seharga Rp 14 Ribuan

Tia Agnes Astuti - detikHot
Senin, 13 Jun 2022 17:50 WIB
Jim Carrey yang tak pernah mau berfoto bersama fans.
Jim Carrey dan karya seni buatannya. Foto: Dok. Instagram
Jakarta -

Dunia NFT telah membuat aktor sekaligus komedian Jim Carrey tersentuh. Bintang yang juga dikenal sebagai pelukis dan kartunis politik mengumumkan telah mencetak NFT pertamanya di platform SuperRare.

NFT yang berjudul Sunflower dibuatnya berdasarkan lukisan yang dibuatnya. Lelangnya dimulai dengan harga U$ 1 dolar. Nantinya hasil penjualan akan disumbangkan ke Yayasan Feeding America, jaringan bank makanan nirlaba.

Jim Carrey melalui akun Twitter menuturkan sepanjang hidupnya, ia merasa diberkati sekaligus dikutuk dengan berbagai imajinasi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saya telah diberkati dan dikutuk dalam hidup ini dengan imajinasi yang jelas dan keinginan membara untuk berbagi kekhasan dan inspirasi saya dengan Anda semuanya," cuit Jim Carrey.

NFT Sunflower ini, lanjut dia, diharapkan bisa menerangi setiap langkah para penggemarnya.

ADVERTISEMENT

"Saya harap NFT ini melakukan apa yang Anda lakukan untuk saya," sambungnya.

Platform SuperRare menyebutkan deskripsi untuk NFT pertama Jim Carrey seperti hujan matahari yang diberikan hadiah dari Ilahi.

"Sulit untuk bertahan pada skeptisisme sementara udara di sekitar Anda berkilau seperti berlian. Sunflower dibuat langsung dari tabung cat akrilik. Latar belakang dituangkan dan kanvas digores, hanya menyisakan jejak kontak pertama setiap warna dengan kanvas di belakang," tulis deskripsi di SuperRare.

Sebelumnya, Jim Carrey mengatakan baru pertama kalinya bereksperimen di dunia seni digital. "Ketika dunia NFT dibuka, bagi saya tidak akan pernah cukup tempat baru untuk dibuat," tukasnya.

Sepanjang masa kepresidenan Donald Trump, Jim Carrey teratur membuat kartun politik yang diposting ke akun Twitter. Lebih dari 100 karya dipamerkan pada 2018 di Maccarone Gallery di Los Angeles dengan judul IndigNation.

Jim Carrey juga pernah mengatakan pertama kali mulai melukis pada 2011 sebagai cara untuk menyembuhkan patah hati'. Karya dan prosesnya ditampilkan dalam film dokumenter pendek yang tayang di 2017 berjudul I Needed Color.




(tia/tia)

Hide Ads