Yoohyeon Dreamcatcher Ketahuan Merokok Elektrik, Netizen: Biarin, Sudah Dewasa!

Yoohyeon Dreamcatcher Ketahuan Merokok Elektrik, Netizen: Biarin, Sudah Dewasa!

Atmi Ahsani Yusron - detikHot
Senin, 22 Mei 2023 18:52 WIB
Member Dreamcatcher tertangkap kamera memegang rokok elektrik.
(Foto: dok. Dreamcatcher Company) Yoohyeon Dreamcatcher.
Jakarta -

Salah satu member girlband Dreamcatcher, Yoohyeon, tertangkap kamera sedang membawa rokok elektrik. Bukan dari foto hasil jepretan fans, tapi dari video resmi yang dirilis manajemen.

Video tersebut diunggah ke saluran resmi Dreamcatcher. Dalam tangkapan layar yang beredar di media sosial, para personil Dreamcatcher sedang duduk berkumpul, memegang ponsel seperti tengah membaca komentar dari siaran langsung yang mereka lakukan.

Di momen itu, Yoohyeon tampak memegang sesuatu di tangan kanannya. Benda tersebut berwarna putih dengan ujung kecil berwarna hitam yang dikenali netizen sebagai rokok elektrik. Kejadian ini membuat pendapat netizen terpecah.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Member Dreamcatcher tertangkap kamera memegang rokok elektrik.Member Dreamcatcher tertangkap kamera memegang rokok elektrik. Foto: dok. Istimewa

Ada yang memberikan dukungan, ada yang merasa hal ini tidak perlu dipermasalahkan, ada pula yang merasa tidak nyaman. Namun di antara semua komentar yang dituliskan netizen buat Yoohyeon, kebanyakan dari mereka tak terlalu ambil pusing karena menyebut member Dreamcatcher itu sudah masuk usia dewasa dan legal untuk merokok.

"Dia sudah dewasa, biarin aja buat apa dipedulikan," tulis salah satu netizen di kolom komentar sebuah forum internet di Korea Selatan.

ADVERTISEMENT

Salah satu dari warganet juga menyoroti sebuah hal menarik. Yakni reaksi berbeda yang kerap diberikan kepada idola K-Pop cewek dan idola K-Pop cowok apabila ketahuan merokok.

Banyak orang yang merasa jauh lebih santai dan menanggapi biasa-biasa saja kalau yang merokok adalah member boyband. Namun respons berbeda diberikan apabila yang ketahuan member girlband.

"Pasti orang-orang akan diam saja kalau yang merokok member boyband," tulis netizen tersebut.

Manajemen Dreamcatcher masih belum bicara soal keramaian di media sosial ini. Sementara itu, Dreamcatcher belum lama ini merilis single terbaru mereka berjudul Reason.

(aay/pus)

Hide Ads