Dikutip dari Washington Post, mural tersebut butuh penyegaran. Januari lalu, pemilik restoran meminta wajah Bill Cosby diganti. Maka pemilik restoran membuka pemungutan suara kepada masyarakat untuk memutuskan enam wajah baru.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Komedian Taraji P.Henson, atlet Muhammad Ali, komedian Dave Chappelee dan beberapa wajah lainnya berhasil dilukiskan di dinding restorean tersebut. Komedian Dave Chappele, dilansir dari LA Times, mengaku senang dengan mural tersebut.
"Saya hanya ingin mengatakan ini adalah salah satu penghargaan terbaik yang pernah saya dapatkan dalam karier saya," kata Chappelle.
"Saya merasa terhormat berada di restoran ini. Ini sangat berarti bagi saya dan keluarga saya. Saya sangat bangga dengan hal itu," pungkasnya.
(tia/doc)











































