Dikutip dari media sosial Dewan Kesenian Jakarta (DKJ), tanggal penyelenggaraannya sudah diumumkan. Dibuka pada 21 November, FTJ bakal berlangsung hingga 9 Desember mendatang.
"Tidak terasa tinggal 7 hari menuju perhelatan Festival Teater Jakarta 2016. Bagaimana Teman? Sudah siap?" tulis DKJ, Selasa (15/11/2016).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tahun ini ada 26 pertunjukan, produksi pengetahuan, produksi lintas media, lokakarya, pameran arsip, hingga buku FTJ 'bloking'. Di malam pembukaan, pementasan kolaborasi "T.T.T" (to the tit) dengan garapan sutradara Yustiansyah asal Jakarta, dramaturg Taufik Darwis, musik oleh Ensamble Tikoro, serta instalasi video mapping oleh Jonas Sestakresna asal Denpasar akan meramaikan hari pertama.
(tia/mmu)











































