Peristiwa tersebut terjadi saat lulusan seni di Universitas Seni Kreatif, Farnham, Surrey masuk ke dalam hutan sendirian. Ia berencana membuat cuplikan video art yang tengah digarapnya. Setelah memasang tripod bersama kamera yang stand by, Hilde menaiki pohon yang sudah ada beberapa simpul.
Kemudian, ia mengikat pergelangan kaki dan tangan kanannya. Tapi entah mengapa, Hilde justru berakhir dengan posisi gelantungan. Gara-gara aksinya itu, video berdurasi 11 menit menghebohkan situs Youtube dan akun Twitter-nya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Saya memiliki hari yang kosong saat residensi (menetap dan membuat karya seni) di Norwegia bersama empat seniman lainnya. Dan berpikir mungkin saya akan membuat satu cuplikan dari serangkaian film," katanya dilansir dari Mirror, Senin (27/7/2015).
"Setelah saya naik, dan mengencangkan ikatan tali. Saya berpikir, oh ini tidak baik dan saat itu saya tahu kaki saya tidak bisa keluar dari jeratan simpul yang saya buat sendiri," jelas Hilde lagi.
Setelah tiga jam berusaha melepaskan jeratan, akhirnya Hilde berteriak meminta pertolongan. Ia diselamatkan oleh seorang kawan seniman yang juga tengah berada di sekitar hutan tersebut. Pergelangan kaki Hilde terluka dan memar-memar.
Kini, lebih dari 20 ribu orang telah melihat potongan video selama 11 menit. Cek videonya di sini.











































