Di antaranya ada si cantik Nadine Chandrawinata yang rutin memandu program 'My Trip My Adventure' saban hari Minggu.
Nadine membocorkan ia akan membuka perhelatan ultah dengan membawa tema Adventure. Wah, seperti apa ya?
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Akan ada video yang ditayangkan merangkum serangkaian tempat-tempat indah di Tanah Air. Tempat-tempat itu telah ia sambangi dan direkam untuk acara 'My Trip My Adventure'.
Diakui artis 31 tahun ini, tampil di atas panggung dinilainya sebagai hal yang menantang. Nadine mengungkapkan penampilannya dalam meramaikan ultah Transmedia akan menjadi pengalaman baru yang tak biasa dari sebelumnya.
"Biasanya kan seringnya hiking, naik gunung, sekarang diminta manggung tentunya deg-degan tapi excited juga. Untungnya aku nggak sendiri," tutur Nadine yang nantinya juga akan tampil bareng Marcell Sastra dan David John Schaap para host lain di 'My Trip My Adventure'. (doc/fk)











































