Agen Dana Scully dan Fox Mulder Siap Pecahkan Kasus Misteri Lagi

Agen Dana Scully dan Fox Mulder Siap Pecahkan Kasus Misteri Lagi

- detikHot
Rabu, 25 Mar 2015 10:00 WIB
Agen Dana Scully dan Fox Mulder Siap Pecahkan Kasus Misteri Lagi
The X-Files
Jakarta - Untuk generasi 90-an pasti sudah tak asing lagi dengan serial 'The X-Files'. Kabarnya, Agen FBI Dana Scully dan Fox Mulder siap beraksi lagi.

Seperti dilansir Aceshowbiz, Rabu (25/3/2015), Fox baru-baru ini mengumumkan akan menggarap enam episode baru 'The X-Files'.

"Kami sangat senang bisa menghadirkan chapter baru yang lebih menegangkan dari petualangan agen Dana Scully dan Fox Mulder untuk para penggemarnya," ujar bos Fox Television Group, Gary Newman.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Foto: Raffi Ahmad Siap Berangkat Umrah Hari Ini

Fox memastikan Gillian Anderson dan David Duchovny akan menghidupkan karakter mereka lagi di serial itu. Sementara, sang kreator Chris Carter juga akan ikut menahkodai serial tersebut.

Sayangnya, Fox belum mengumumkan kapan serial baru 'The X-Files' akan diputar di televisi.

'The X-Files' yang populer dengan tagline 'the truth is out there' itu pertama kali diputar pada 1993. Setelah sembilan musim, Dana Scully dan Fox Mulder mengakhiri aksi mereka pada 2002.

(hkm/kak)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads