Tamara Pertamina Ajak Kolaborasi Penari di Proyek 'Tubuh dari Langit'

Spotlight

Tamara Pertamina Ajak Kolaborasi Penari di Proyek 'Tubuh dari Langit'

Tia Agnes - detikHot
Selasa, 06 Jun 2017 15:00 WIB
Foto: Arcolabs Surya University
Jakarta - Tamara Pertamina baru saja mempersentasikan proyek seni 'Tubuh dari Langit' di Kedai Kebun Forum pekan lalu. Dia pun mengajak penari dan ilmuwan untuk berpartisipasi dalam proyek pribadi tersebut.

"Setelah ngobrol dengan beberapa orang, ada yang mau ikut kolaborasi. Ada penari dan ilmuwan di rangkaian proyek seni 'Tubuh dari Langit'," kata Tamara Pertamina kepada detikHOT, Selasa (6/6/2017).

Kolaborator proyek seni tersebut adalah Irene Agrivina dan Dwi Wahyuni. Istilah 'Tubuh dari Langit' diambil dari orang-orang bissu yang memiliki tingkat spiritual tinggi dan meninggalkan hal-hal duniawi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Baca Juga: Bermula dari Pengamen, Tamara Pertamina Kini Jadi Seniman Ternama

"Istilah tersebut yang dipakai di judul rangkaian proyek seni kami. Dwi Wahyuni menciptakan sejarah dari waria. Karyanya pun masih on progress," tutur Tamara yang awalnya bergabung dalam Makcik Project di tahun 2011-2013.

Saat persentasi di Kedai Kebun Forum pekan lalu, mereka pun menyamakan persepsi.

"Karena yang baru ke Bissu itu saya sendiri. Persentasi kemarin karena mereka tidak punya bekal yang sama. Tapi ini proses masih on going karena kita harus riset ke Sulawesi lagi," pungkasnya.


(tia/doc)

Hide Ads