Fairuz A Rafiq bersama suaminya, Sonny Septian dan kuasa hukumnya, Minola Sebayang mempertanyakan perihal Pablo Benua yang sempat makan di salah satu mall. Pablo melakukan hal itu saat masa hukumannya berjalan.
Terkait dengan hal itu, mereka mengetahui alasan Pablo meminta izin untuk keluar dari tahanan. Mereka pun, belum mendapatkan jawaban klarifikasi dari pengawal Pablo yang saat itu telah membiarkannya ke mall.
"Pihak pengawalan belum memberitahu kami soal klarifikasi," sahut Minola saat jumpa pers di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (13/3/2020).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Atas kejadian ini, mereka tak ingin mencari tahu lebih lanjut. Namun, mereka mempertanyakan, berapa lama waktu Pablo menjenguk ibunya dengan berjalan-jalan di mall?
"Kita positif thinking ya. Kalau kaget ya kita kaget. Kalau prosedurnya emang ada ya pasti ada. Tapi sebenarnya yang jadi pertanyaan itu kok mereka ada di luar emang mereka udah bebas?" sahut Fairuz yang juga ada di sana.
"Mereka emang menjenguk orang tuanya, tapi kok ada di luar, di mall. Nah ini yang saya tanya, lebih lama menjenguk atau ke mall? Prosedurnya itu emang dari tahanan ke tempat tujuan terus balik lagi (ke tahanan). Tapi kalau mereka keluar-keluar itu saya nggak tau. Makanya saya tanya ke Bang Minola dan mungkin dia yang lebih paham soal itu," papar Fairuz.
Selain itu, tak ada keuntungan yang ingin mereka cari dalam masalah kali ini. Mereka hanya mengkhawatirkan, pandangan masyarakat awam terkait hukum yang berlaku di Indonesia. Mengingat kasus ini sangat menjadi pusat perhatian hingga saat ini.
"Kita tidak membicarakan untung rugi, tidak juga. Kami sudah ikhlas, kami sudah serahkan kasus ke pengadilan," sahut Minola lagi.
"Cuma kalau ada hal kayak gini, artinya ada tindakan yang tegas. Nanti akan jadi contoh yang tidak baik. Nantinya malah cuma jadi alasan. Penegak hukum menjadi lebih tegas untuk memberikan izin yang sebenar-benarnya kalau ingin izin ke tahanan yang lain. Walau pun nantinya memang hal ini akan ada sanksi. Tapi itu yang menjadi tanggungjawab pihak hukum. Kami tidak ingin melakukan untung ruginya, kami sudah ikhlas," tutupnya.
(pig/wes)