Hal tersebut juga disampaikan fans saat Billie Eilish tampil di acara 'Austin City Limits Music Festival'. Ia berpartisipasi dalam segmen 'All Things Considered', dan diwawancara mengenai kariernya.
Dalam kesempatan tersebut, Billie bertanya kepada fans siapa yang harus berkolaborasi dengannya di masa depan. Tak sedikit yang menyebut BTS dan Jungkook.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Banyak yang menantikan kolaborasi tersebut, namun ada juga yang tak setuju Billie Eilish berkolaborasi dengan BTS. Mengenai hal itu, pelantun hits 'Bad Guy' tersebut berjanji akan mulai mendengarkan lagu BTS.
"Aku akan mendengarkan lagu-lagu mereka. BTS sangat baik. Mereka banyak bicara hal baik tentangku," pungkasnya.
(dal/doc)