Yovie nantinya lebih akan berperan sebagai bagian produksi dan produser dalam penggarapan setiap karya lagunya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Musisi 51 tahun ini ingin memberikan ruang kepada personel 'Yovie & Nuno' lainnya untuk lebih berkarya di samping kini ia disibukkan dengan banyak kegiatan.
"Karena gini, kan ada nggak cuma Kahitna, atau produksi-produksi lainnya, saya juga punya kegiatan akademis yang lainnya yang memang sudah saya bagi. Tapi lama-lama kok kondisi tubuh dan usia memang tidak berbohong," tambahnya.
"Kondisinya adalah tidak bisa seharusnya dan kalau yang 'Yovie & Nuno' harus jadi korban itu saya tidak adil bagi mereka. Karena saya sayang sama mereka, nah 'kamu harus cari pemain yang pas'," lanjut Yovie.
Setelah menghadirkan personel baru, Ady Julian yang menjadi keyboardist, Yovie & Nuno pun juga mengeluarkan single terbaru mereka yang berjudul 'Demi Hati'.
Tonton video Alasan Yovie Widianto Putuskan Hengkang dari Yovie & Nuno:
(vep/wes)