Haru! SM Entertainment Kenang Setahun Kematian Jonghyun 'SHINee'

Haru! SM Entertainment Kenang Setahun Kematian Jonghyun 'SHINee'

Delia Arnindita Larasati - detikHot
Selasa, 18 Des 2018 09:57 WIB
Foto: Jonghyun/SM Entertainment
Jakarta - Jonghyun 'SHINee' meninggal dunia setelah bunuh diri pada 18 Desember 2017. SM Entertainment, sebagai manajemen, membuat sebuah video tribute untuk sang mendiang.

Video tersebut diunggah melalui akun media sosial SM Entertainment. Video singkat berdurasi 47 detik itu berisi foto-foto memori Jonghyun.

Diiringi dengan musik lagu 'End of a Day', foto-foto Jonghyun kemudian disatukan menjadi wajah vokalis SHINee itu. Hal tersebut melambangkan pejalanan hidup sang mendiang yang berhasil membentuk sosok Jonghyun.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


SM Entertainment pun menuliskan sebuah pesan kecil yang mengharukan di akhir video untuk Jonghyun.

"Jonghyun. Kami akan selalu mengingatmu. Kami akan mencintaimu selamanya. Dari keluarga SM Town," tulisnya.


Tonton video: SM Entertainment Peringati Satu Tahun Kematian Jonghyun SHINee

[Gambas:Video 20detik]



Kim Jonghyun ditemukan tak sadarkan diri pada 18 Desember 2017 di apartemennya. Menurut investigasi, pelantun hits 'Lonely' itu meninggal bunuh diri dengan membakar briket batubara di atas penggorengan.

(dal/ken)

Hide Ads