Karenanya pernikahan dengan Irwan Mussry juga bukan sekadar pernikahan dua insan manusia saja, tapi juga perkawinan kerajaan bisnis karena dua sosok ini adalah pengusaha besar.
Dan tak cuma properti, Maia juga punya bisnis kecantikan bernama EMK Beverly Hills. Bisnis ibu Al El dan Dul ini adalah berupa produk kosmetik premium yang diimpor dari AS.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Lumbung lainnya, Maia punya saham yang tak kecil di bidang bisnis karaoke. Untuk rumah karaoke, Maia berafiliasi dengan Alegro Family KTV.
Yang lain adalah manajemen artis serta restoran dan beberapa produk makanan yang juga mengajak ketiga putranya.
Lalu bagaiamana dengan Irwan?
Irwan adalah CEO dan Presiden Direktur dari perusahaan yang bernama PT Timerindo Perkasa International. Tapi ia bukan cuma bergerak di bidang jam tangan premium saja.
Irwan juga fashionable seperti istrinya. Dia pun ikutan berbisnis pakaian mahal. Investasinya juga menyasar ke properti seperti Maia Estianty.
Maka kedua pasangan pengantin baru itu menjadi salah satu pasangan dengan finansial paling kuat di Indonesia. Maia dan Irwan menikah di Tokyo, Jepang.
Keduanya menjalani hubungan cukup lama. Maia yang bercerai dari Ahmad Dhani selama ini tak terlalu mengekspos Irwan sebagai kekasihnya meski teman-teman terdekatnya kerap berkomentar soal Irwan.
Sementara Irwan yang bercerai dari istri terdahulu diketahui pernah menjalani asmara dengan artis Desi Ratnasari.
(kmb/ken)