Ahmad Dhani Pajang Foto Keluarga Bareng Mulan, Nggak Mau Kalah dari Maia?

Ahmad Dhani Pajang Foto Keluarga Bareng Mulan, Nggak Mau Kalah dari Maia?

Niken Purnamasari - detikHot
Sabtu, 03 Nov 2018 15:51 WIB
Foto: Repro Instagram Ahmad Dhani
Jakarta - Beberapa hari ini, Maia Estianty kerap memposting momen pernikahannya dengan Irwan Mussry di Instagram. Dalam beberapa foto, Maia menampilkan kebersamaannya bersama Irwan serta Al, El dan Dul.

Pengantin baru itu begitu bahagia di momen pernikahan. Ada juga foto bersama usai Maia dan Irwan melangsungkan ijab kabul.

Entah disengaja atau tidak, beberapa hari kemudian, Ahmad Dhani mengunggah foto keluarga. Terlihat Mulan yang saat itu belum berhijab bersama anak-anak dari pernikahannya terdahulu serta Al, El dan Dul. Mereka kompak mengenakan pakaian serba hitam.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



"MUHAMMAD ALI di perut Mulan, baru di buat," tulis Dhani, dilihat detikHOT, Sabtu (3/11/2018).

Foto itu mendapat cibiran dari netizen. Ada yang berkomentar bahwa Dhani ngiri dengan mantan istrinya yang baru saja menikah.

"duhhhh cemburu ma bunda mai ya om....sepertinya baru krasa nyesel ya om ditinggal nikah mantan...makanya lebih baik bertahan sama orang yg nemenin dari nol,daripada sama pelakor.." kata seorang netizen.



"Al El Dul kayak kepaksa senyumnya," komentar netizen lainnya.

"Kok beda ama yg di unggah bund @maiaestiantyreal unggahan bunda maia lebih berkelas," tulis netizen.

"Nggak mau kalah ya?" tanya netter.


Saksikan juga video ' Maia Estianty Menikah, Ahmad Dhani Tak Diundang ':

[Gambas:Video 20detik]


Ahmad Dhani Pajang Foto Keluarga Bareng Mulan, Nggak Mau Kalah dari Maia?
(nkn/wes)

Hide Ads