"Kami menyuguhkan Megadeth pada JogjaROCKarta #2, sebuah momen spektakuler bagi pecinta musik cadas di tanah air untuk mengukir sejarah bersama para legenda musik dunia dan Indonesia. Setelah super band progressive metal, Dream Theater pada penyelenggaraan JogjaROCKarta jilid pertama tahun 2017," kata CEO Rajawali Indonesia Communication selaku promotor JogjaROCKarta, Anas Syahrul Alimi, saat jumpa pers di Hyatt Regency Sleman, DI Yogyakarta, Jumat (26/10/2018).
Dalam JogjaROCKarta #2, promotor juga menghadirkan band-band musik rock lainnya seperti Blackout, Koil, Sangkakala, Elpamas, Edane, Seringai, ILP dan Good Bless.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sekilas tentang Megadeth, band yang didirikan oleh Dave Mustaine pada tahun 1983 sempat bongkar pasang personel. Formasi terbaru kini dihuni oleh Dave Mustaine (vokal/gitar), David Ellefson (bass), Kiko Loureiro (gitar) dan Dirk Verbeuren (drum).
Selama mengukir perjalanan di industri musik yang tahun ini memasuki usia 35 tahun, Megadeth telah menelurkan 15 album, seperti album 'Killing is My Bussiness and Bussiness is Good!' yang dirilis pada tahun 1985, 'Rust in Peace' dirilis tahun 1990, 'Countdown to Extinction' dirilis tahun 1992, 'Cryptic Writings' dirilis 17 Juni 1997, 'Super Collider' dirilis 4 Juni 2013, 'Dystopia' dirilis 21 Januari 2016, dan masih banyak lagi.
Nama besar Megadeth menjadikannya didaulat sebagai The Legend of Thrash Metal Band dengan sebutan The Big Four yang disandingkan dengan tiga nama band Thrash Metal besar lainnya yang sangat berpengaruh, yakni Slayer, Metallica dan Antrax. (dar/dar)