Amber Heard Bantah Pernah Pukul Wajah Johnny Depp

Amber Heard Bantah Pernah Pukul Wajah Johnny Depp

Delia Arnindita Larasati - detikHot
Senin, 06 Agu 2018 18:14 WIB
Foto: Johnny Depp dan Amber Heard (Tristan Fewings/Getty Images)
Jakarta - Johnny Depp belum lama ini menuntut sebuah surat kabar yang menyebut sang aktor adalah pria yang kasar pada istri. Dalam dokumen tuntutan, terungkap juga sebuah pernyataan yang mengejutkan.

Dalam dokumen tuntutan, Johnny Depp menyebut pernah dipukul dua kali di wajah oleh Amber Heard saat keduanya masih menikah. Kala itu, aktor berusia 55 tahun tersebut terlambat datang ke pesta ulang tahun sang mantan istri.

Tak lama setelah kabar tersebut beredar, pihak Amber Heard pun angkat bicara. Mereka membantah klaim Johnny Depp soal kliennya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Tudingan-tudingan itu sepenuhnya salah. Kalian hanya butuh membaca artikel Rolling Stone terbaru soal Mr Depp dan membaca soal tuntutan yang dilayangkan oleh manajernya untuk mengetahui isi kepala Mr Depp," tegas penasihat hukum Amber Heard seperti dikutip dari Aceshowbiz, Senin (6/8).

Artikel yang dimaksud adalah ketika Johnny Depp bicara soal depresi yang dialaminya, serta kebiasaan minumnya. Sementara sang manajer, Gregg 'Rocky' Brooks menuntut Johnny karena tiba-tiba berubah kasar saat ia memberitahu sang aktor harus menjalani syuting sekali lagi di Los Angeles pada April 2017.

(dal/ken)

Hide Ads