Hal tersebut disampaikan oleh Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat, AKBP Erick Frendriz, saat ditemui di kantornya.
"Kata dia (Reza Bukan) sih ngakunya 'saya pengen berhenti pak, cuma kadung (terlanjur) ketangkap'. Katanya gitu, pengen berhenti dia," ujar KBP Erick Frendriz.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Reza Bukan Gunak Narkoba Sejak 2014, Simak Videonya:
Dalam pemeriksaan, Reza Bukan juga mengaku telah menghentikan pemakaian narkoba sejak beberapa bulan lalu. Namun, nasibnya tak beruntung ketika polisi mendatangi kediamannya dan menemukan sejumlah barang bukti.
"Sudah dua, tiga bulan yang lalu, pengakuannya ya," lanjut KBP Erick Frendriz.
Tes urine pun menyatakan hasil negatif, tanda bahwa pengakuan Reza Bukan memang benar adanya. Meski begitu, Reza tetap terjerat dengan pasal terkait kepemilikan dan penguasaan barang haram tersebut.
"Hasil cek urinenya kan negatif. Walaupun negatif, dia sudah masuk unsur memiliki dan menguasai," ungkap KBP Erick Frendriz.
Reza Bukan mendambah deret panjang artis yang terjerat kasus narkoba. Reza Bukan kedapatan memiliki 3 paket sabu dalam bungkusan kecil yang masing-masing memiliki berat 0,19 gram dan juga 0,39 gram saat ditangkap di kediamannya di kawasan Cengkareng, Jakarta Barat.
(hnh/mau)