Operasi Jantung Ayah Meghan Markle Berlangsung Sukses

Operasi Jantung Ayah Meghan Markle Berlangsung Sukses

Febrina Arifin - detikHot
Kamis, 17 Mei 2018 15:08 WIB
Foto: Meghan Markle (Instagram @meghanmarkle_hd)
Jakarta - Thomas Markle baru saja menjalani operasi pemasangan ring jantung akibat terjadinya kerusakan yang signifikan pada jantungnya setelah mendapatkan serangan jantung yang cukup serius pada minggu lalu.

Operasi tersebut dikabarkan telah berlangsung dengan sukses dan kini Thomas tengah dalam kondisi yang baik.

"Saya baik-baik saja. Akan butuh waktu lama untuk sembuh. Tinggal di rumah sakit untuk beberapa hari lagi. Tidak diizinkan terlalu gembira," ujar Thomas seperti dikutip dari TMZ, Kamis (17/05/2018).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Para dokter akan masuk dan menyingkirkan halangan, memperbaiki kerusakan dan memasang ring di tempat yang diperlukan," lanjutnya lagi.

Meski sebelumnya Thomas telah menunjukkan perubahan sikap dan berniat menghadiri pernikahan Meghan, tampaknya hal itu kini tidak mungkin terjadi karena kondisi Thomas saat ini.

Sementara itu, hingga kini Thomas masih berada di rumah sakit dan belum ada kepastian mengenai kapan ia bisa keluar dari rumah sakit.

(dal/dal)

Hide Ads