Mak comblang Chicco dan Putri Marino adalah Nazira C Noer, teman dekat pasangan tersebut. Lewat akun Instagramnya, Nazira bercerita tentang proses perjodohan Chicco dan Putri yang disebutnya susah-susah gampang.
Nazira bercerita lewat postingan sebuah foto dirinya bersama Chicco dan Putri. "Menjodohkan mereka itu susah-susah gampang," tulis Nazira.
"Yang satu malu-malu mau Putri Marino yang satunya gak tau malu Chicco Jerikho lah yabes Alhamdulillah akhirnya SAH! Love you both!" lanjutnya.
Di postingan yang lain, Nazira juga mengucapkan rasa syukur karena berhasil menjodohkan dua artis film itu.
"Alhamdulillah! Perjodohan berhasil karena SemestaPunyaRencana. Love you both so much Chicco Jerikho Putri Marino," tulisnya.
Banyak netizen yang kaget dengan cerita Nazira. "Cuy perjodohan ternyata," tulis salah satu netizen.
"Ternyata dijodohin, wow," tulis yang lain.
Bahkan banyak juga netizen yang meminta Nazira menjodohkan mereka. "Mau juga dong dijodohin," tulis seorang netizen.
"Kalo ada yang kayak babang chicco aku juga mau dijodohin," tulis yang lain.
Chicco dan Putri Marino menggelar pernikahan intim di Hotel Sofitel, Nusa Dua, Bali, Sabtu 3 Maret 2018. Pernikahan mereka hanya dihadiri sahabat dekat saja.
Selain pemberkatan pernikahan, pasangan itu juga menggelar resepsi dengan konsep garden party yang simpel namun tetap meriah. (ken/ken)