Pikiran Laudya Cynthia Bella Terbelah Usai Dipolisikan karena Gelapkan Uang

Pikiran Laudya Cynthia Bella Terbelah Usai Dipolisikan karena Gelapkan Uang

Mahardian Prawira Bhisma - detikHot
Rabu, 24 Jan 2018 11:27 WIB
Foto: Laudya Cynthia Bella (Noel/detikHOT)
Jakarta - Aktris Laudya Cynthia Bella sudah mengetahui dirinya dipolisikan oleh seorang pengusaha asal Bandung, Jimmy. Hal itu ternyata berdampak ke pekerjaannya.

Bella merasa sangat terganggu dengan pemberitaan yang menyebutkan ia dituduh menggelapkan uang Jimmy. Sedang di Indonesia dan berniat menjalankan berbagai pekerjaannya, istri Engku Emran itu malah mendapat kabar tak enak.

"Keganggunya karena aku kan ada hubungan kaitan dengan beberapa brand jadi sangat menyayangkan aja sih kok ini orang main api yah gitu. Yang jelas sih sekarang, tapi alhamdulillah pihak-pihak yang berkaitan dengan brand-brand aku mereka semua mengerti keadaannya aku sudah menjelaskan ke manajer aku. Aku nggak kenal sama dia," ujar Bella kepada detikHOT, Rabu (24/1/2018).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

[Gambas:Video 20detik]


Mendapat kabar juga bahwa polisi akan menggelar konferensi pers soal kasusnya, Laudya Cynthia Bella mengaku tak mau mencampuri urusan tersebut. Ia lebih mementingkan pekerjaannya ketimbang mengurusi laporan Jimmy terhadapnya.

"Aku nggak mau ikut campur, aku datang ke sini (Jakarta) untuk ketemu sama keluarga, untuk ngurusin kerjaan aku untuk ngecek jahitan semua, tiba-tiba ada kayak gini aku kaya aduh buang-buang waktu," tukas Bella.

Laudya Cynthia Bella dipolisikan bersama kakaknya, Melisa Nadya Putri ke Polres Bandung oleh Jimmy. Keduanya diduga menawarkan tanah ke Jimmy pada tahun 2009.

Bella sendiri sudah membantah telah melakukan hal tersebut. Namanya pun tercemar karena kasus dugaan penggelapan uang.

(mau/kmb)

Hide Ads