Umumkan Pertunangan, Yulhee Dikabarkan Hamil Anak Minhwan 'FT Island'

Umumkan Pertunangan, Yulhee Dikabarkan Hamil Anak Minhwan 'FT Island'

Delia Arnindita Larasati - detikHot
Kamis, 04 Jan 2018 16:08 WIB
Foto: Yulhee Eks Laboum (dok. ist)
Jakarta - Minhwan 'FT Island' memutuskan untuk bertunangan dengan sang kekasih, Yulhee. Keduanya pertama kali diberitakan pacaran pada September 2017.

Dikutip dari Allkpop, Kamis (4/1/2018) Minhwan dan Yulhee dikabarkan sudah mempersiapkan pernikahan sejak akhir 2017. Bahkan, mantan member LABOUM itu dikabarkan tengah mengandung.

Yulhee dikabarkan sudah memberitahu pihak keluarga dan teman-teman dekatnya soal rencana pernikahan. Begitu juga dengan kabar hamil yang masih belum diketahui usia kandungannya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sementara itu, pihak manajemen hingga kini belum mengkonfirmasi soal kabar kehamilan Yulhee. Pihak FNC Entertainment masih memeriksa lebih lanjut soal kebenaran kabar tersebut.

Setelah diberitakan pacaran dengan Minhwan pada September 2017, Yulhee pun memutuskan hengkang dari LABOUM. Kala itu, Yulhee tak sengaja mengunggah foto kebersamaannya dengan Minhwan di Instagram namun langsung dihapus setelah beberapa detik.

(dal/ken)

Hide Ads