Foto-foto mereka mengenakan kain batik bisa dilihat di akun Instagram para member. Marshanda misalnya, memajang foto bersama tiga member Girls Squad lainnya.
Tampak Nia Ramadhani, Chacha Frederica, dan Theresa Wienathan. Mereka kompak mengenakan kain batik bercorak merah.
![]() |
"Selamat Hari Batik Nasional!! Bentuk kebanggaan saya sebagai orang Indonesia saya tumpahkan dalam kontribusi dan karya yang saya ciptakan dalam dunia seni dan pengembangan diri yang saya persembahkan untuk saudara-saudara saya di tanah air," tulis Marshanda.
Nia Ramadhani juga memposting foto serupa. Namun kain batik yang dikenakan mereka berempat memiliki corak yang berbeda.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baik postingan Marshanda maupun Nia Ramadhani, semua banjir like dan komentar. Rata-rata memuji personil Girls Squad yang cinta budaya Indonesia.
"Keren," tulis salah satu netizen.
"Kece badai," timpal yang lain.
Marshanda memang dikenal dekat dengan geng satu ini. Tapi Marshanda pernah membantah bahwa ia tak tergabung dengan Girls Squad. (ken/kmb)