Saat Ayahanda Meninggal Dunia, Momo 'Geisha' Sedang di Singapura

Saat Ayahanda Meninggal Dunia, Momo 'Geisha' Sedang di Singapura

Prih Prawesti Febrian - detikHot
Rabu, 20 Sep 2017 08:56 WIB
Foto: Momo 'Geisha (dok. Instagram/therealmomogeisha)
Jakarta - Selasa (19/9) malam, ayah Momo 'Geisha' meninggal dunia di kediamannya di Riau. Momo sendiri tengah di Singapura saat sang ayah meninggal dunia.

Hal tersebut disampaikan road manajer Momo kepada detikHOT.



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Iya meninggal dunia tadi malam. Momo lagi di Singapura semalam," kata Tommy, Rabu (20/9/2017).

Namun setelah mengetahui kabar duka tersebut, Momo langsung terbang ke Indonesia.



"Tapi dia sudah tahu dan dia sedih banget. Dia langsung terbang ke Indonesia saat tahu kabar tersebut," jelas Tommy lagi.

Namun saat ditanya lebih lanjut, Tommy tidak mau bicara banyak.

"Saya nggak tahu Momo ada kegiatan apa di Singapura, tapi dia sudah ada di Indonesia sekarang," papar Tommy. (wes/doc)

Hide Ads