Batal Umrah dan Puluhan Juta Rupiah Raib, Tarra Budiman Ikhlas

Batal Umrah dan Puluhan Juta Rupiah Raib, Tarra Budiman Ikhlas

Veynindia Esaloni Pardede - detikHot
Senin, 04 Sep 2017 16:14 WIB
Foto: Tarra Budiman dan Gya (Hanif/detikHOT)
Jakarta - Ditipu dan batal umrah, menjadi pelajaran untuk Tarra Budiman. Meski sudah ikhlas, Tarra kini lebih berhati-hati.

Kehilangan sekitar Rp 41 juta, cukup membuat Tarra Budiman kepikiran dan pusing. Asal menerima ajakan teman menjadi hal yang membuat Tarra Budiman menyesal.



"Kalau kayak gini kan sebenarnya nggak cuma umrah aja. Di mana saja kita bisa kena tipu. Mungkin, memang saat itu saya masih harus kena tipu atau ya menerima musibah kayak gitu ya mau gimana lagi. Cuma mungkin next, ya saya lebih hati-hati lagi dalam memilih travel. Kayak kemarin kan asal ikut aja, kalau sekarang lebih hati-hati," ujar Tarra kepada detikHOT, Senin (4/9/2017).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ternyata, travel umrah yang saat itu dipilih Tarra Budiman sudah bermasalah. Bahkan saat dirinya belum melaporkan ke polisi, pemilik travel umrah tersebut sudah lebih dulu, masuk penjara.



"Dia dari awal juga kasih tahu, nih gue punya kenalan juga. Jadi dia juga sebenarnya dari teman-temannya dulu juga rekomen. Terus akhirnya dia lihat-lihat, sebenarnya nggak kenapa-kenapa. Track recordnya juga nggak kenapa-kenapa," ungkapnya.

"Justru orangnya tiba-tiba pas mau dipermasalahin, karena memang sama jemaah yang sebelumnya sudah dipermasalahin, jadi begitu saya mau ketemu ya orangnya justru udah masuk rutan. Jadi kayak wah yaudahlah mau gimana lagi," cerita Tarra. (pus/wes)

Hide Ads