"Ini dari gue pengalaman yang luar biasa. Penangguhan ini Alhamdulillah banget," kata Tora Sudiro di Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO), Cibubur, Jakarta Timur, Senin (14/8/2017).
Suami Mieke Amalia itu juga menceritakan kondisinya saat berada di dalam RSKO. Ia mengaku selama di tempat rehabilitasi, dirinya merasa biasa saja.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Soal ketidakhadiran Mieke dalam kebebasannya hari ini, Tora mengatakan kalau sang istri sedang syuting. Ia pun tak masalah tanpa ditemani Mieke.
"Kondisi saya gini-gini saja, biasa saja, sama saja. Istri (Mieke) syuting lagi, sudah mulai jalan," ungkap Tora.
Tora pun tak sabar ingin pulang ke rumah. Hal itu dikarenakan dirinya kangen anak-anaknya.
"Anak-anak baik-baik saja sih, Alhamdulillah," kata Tora.
Tora Sudiro kini sedang bebas sementara setelah penangguhan penahanannya dikabulkan Polres Jakarta Selatan. Ia diketahui telah ditetapkan sebagai tersangka atas kepemilikan dumolid. Tora diancam dengan Undang-Undang terkait Psikotropika.