Gigit Kucing Peliharaan, Sulli Disebut Psikopat

Gigit Kucing Peliharaan, Sulli Disebut Psikopat

Delia Arnindita Larasati - detikHot
Senin, 24 Jul 2017 17:37 WIB
Foto: Gigit Kucing Peliharaan, Sulli Disebut Psikopat (Sulli/Instagram)
Jakarta - Sulli lagi-lagi memicu kontroversi. Melalui live Instagram akhir pekan lalu, Sulli memperlihatkan dirinya menggigit kucing yang akhirnya menimbulkan hujatan.

Pada siaran tersebut, Sulli terlihat tengah bersantai dengan kucing peliharaannya. Setelah beberapa menit terdiam, mantan member f(x) itu mulai mengganggu kucingnya yang tengah tertidur.

Awalnya, Sulli hanya mencium-cium kucing peliharaannya tersebut. Setelah sang kucing terbangun, bintang film 'Real' itu mulai menggigit kulitnya, yang kemudian menyebabkan si kucing terlihat sangat terganggu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Namun kala itu, Sulli tak menyadari ulahnya tersebut menyakiti kucingnya. Idol yang kini lebih sibuk sebagai aktris itu malah menertawakan reaksi peliharaannya.

Tak lama setelah siaran tersebut ditayangkan, tak sedikit pecinta binatang yang mengecam perlakuan Sulli pada peliharaannya. Banyak yang kemudian menyebut Sulli sebagai psikopat, karena dianggap melakukan kekerasan pada binatang.

"Sepertinya dia gila. Dasar psikopat. Dia membuatmu merinding," tulis salah satu netizen.

"Kau bisa melihat kalau dia menggigit kulit kucingnya dengan gigi. Bukan gigitan main-main yang biasa kau lakukan kepada peliharaanmu jika ia bertingkah lucu," tambah lainnya.

(dal/nu2)

Hide Ads