Aktris Han Hye Jin Tampil Tanpa Busana untuk Pemotretan Majalah

Aktris Han Hye Jin Tampil Tanpa Busana untuk Pemotretan Majalah

Atmi Ahsani Yusron - detikHot
Senin, 03 Agu 2015 17:48 WIB
Jakarta - Han Hye Jin tahu bahwa dirinya punya tubuh yang molek dan seksi. Untuk pemotretan majalah Grazia edisi terbaru, perempuan yang mengawali kariernya sebagai model itu memamerkan tubuhnya tanpa dibalut sehelai benang pun.

Foto pemeran 'Be Strong, Geum Soon!' itu langsung membuat para penggemarnya terkejut. Mengingat ini merupakan kali pertama Han Hye Jin tampil tanpa busana untuk pemotretan majalah.

Baca Juga: Bangtan Boys Sapa Fans Lewat Video Jelang Fanmeeting di Jakarta

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tak ada pakaian yang menutupi tubuhnya. Kecuali boot tinggi selutut serupa warna kulit dengan hak tinggi. Latar belakang studio foto yang putih semakin membuat fokus mata yang melihat akan langsung ke sang model.

Bagian intimnya ditutupi oleh kaki yang terlipat. Sementara bagian dada diamankan rambut yang tergerai dan juga lengan yang terlipat. Namun tidak bisa menyembunyikan keseksian dari aktris kelahiran 27 Oktober 1981 itu.

Simak Juga: Selamat, Lee Na Young Hamil Anak Pertama dari Won Bin!

Di foto lain untuk Grazia, Han Hye Jin juga tampil dengan lingerie berwarna cokelat. Han Hye Jin tampak percaya diri dengan otot perutnya.




(ron/mmu)

Hide Ads