Tidak Dapat Istri Baru, Suami Joy Tobing Siksa Debora

Tidak Dapat Istri Baru, Suami Joy Tobing Siksa Debora

- detikHot
Rabu, 31 Mar 2010 19:11 WIB
Jakarta - Kepada Debora Anastasia, Daniel Sinambela ternyata pernah minta dicarikan istri baru. Karena tidak diwujudkan Debora, suami Joy Tobing itu menyiksanya.

Hal tersebut diungkap Debora atas laporan tindak kekerasan yang dilakukan Daniel terhadapnya. Menurut Debora pada Agustus 2009 lalu, Daniel minta dicarikan istri baru.

Namun kala itu Debora menolaknya. Alhasil perempuan beranak dua itu pun babak belur dipukuli dan diinjak Daniel.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saya menolak dan minta diceraikan terlebih dahulu," kata Debora ketika berbincang dengan detikhot di d'Lounge Cafe, Jl Gunawarman, Jakarta Selatan, Rabu (31/3/2010).

Debora kemudian dibawa ke rumah sakit dan Daniel minta maaf kepadanya. Namun ternyata diketahui saat itu Debora tengah hamil 6 minggu dan akhirnya keguguran.

"Ternyata janin saya mengalami masalah akibat penganiayaan Daniel dan keguguran," jelas Debora.

Daniel yang menikahi Joy pada 1 Maret lalu pernah menuduh Debora melakukan aborsi. Ia dengan keras membantah ucapan Daniel. Pasca keguguran, Daniel pun meminta maaf bahkan menghadiahinya syal. (yla/yla)

Hide Ads