f(x) Kolaborasi dengan Zico 'Block B' di Album '4 WALLS'

f(x) Kolaborasi dengan Zico 'Block B' di Album '4 WALLS'

Atmi Ahsani Yusron - detikHot
Senin, 26 Okt 2015 15:03 WIB
f(x) Kolaborasi dengan Zico Block B di Album 4 WALLS
SM Entertainment.
Jakarta - Setelah lebih dari setahun absen merilis album, f(x) akhirnya siap kembali dengan formasi baru berempat dan album keempat berjudul '4 WALLS'. Album ini akan didominasi oleh track-track EDM dari Victoria, Amber, Luna dan Krystal.

Sebanyak 10 lagu baru siap dibawakan oleh para pelantun 'Red Light' itu. Salah satu lagu yang ada di tracklist '4 WALLS' berjudul 'Traveler' yang dinyanyikan f(x) bersama rapper kenamaan dari boyband Block B, Zico.

Baca Juga: Ga In Pamer Kepala Pitak dan Punggung Seksi di Teaser Comeback Brown Eyed Girls

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Lagu 'Traveler' sendiri ada di track keenam album yang akan dirilis 27 Oktober itu. Bergabungnya Zico dengan f(x) di lagu ini membuat banyak fans menunggu-nunggu akan seperti apa lagunya mengingat kemampuan rap ala rapper underground Zico sudah terkenal di industri musik Korea Selatan.

Selain 'Traveler', lagu-lagu di album '4 WALLS' antara lain 'Glitter' dan 'X' yang akan mengusung genre synthpop. 'Rude Love' dan 'Cash Me Out' yang masing-masing bergenre House Music dan Electronic Pop. Sementara lagu andalan '4 Walls', 'Deja Vu', 'Diamond' dan 'Papi' akan bergenre EDM.

Simak Juga: Cantiknya Yoona 'SNSD' di Pemotretan Majalah Ini Gak Ada Obat!

Teaser-teaser foto f(x) sudah dirilis manajemen sejak pekan lalu. Masing-masing foto dan video dari Victoria, Amber, Luna dan Krystal juga telah dipamerkan di pameran seni '4 Walls' yang digelar di Itaewon, Seoul, sejak 21 Oktober lalu.



Album '4 WALLS' sendiri akan dirilis tengah Selasa malam waktu Korea.


(ron/mmu)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads