Kabar kali ini datang dari penyanyi senior yang sudah malang melintang di Indonesia. Adalah Katon Bagaskara yang akan menghibur setiap pengunjung yang datang.
Bertempat di kawasan Jakarta Selatan, Katon Bagaskara bakal menghibur semua pengunjung yang datang ke A3 Steak House.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Ayooo gaees siapa yg berani dataang ? repost @a3steakhouse and Golf Gallery presents : AN INTIMATE EVENING WITH KATON BAGASKARA, Saturday, 17 June 2023. Janjian yuk kita nyanyi bareng dan fun bersama?" tulis Katon Bagaskara dalam Instagram miliknya dilihat detikcom, Rabu (14/6/2023).
"( Dinner packages starts from ID 1,500,000, get our special menu and sing the greatest love songs by Katon Bagaskara at our very own stage ) Limited seats available, please make your reservation at 0813-9829-4787," ungkapnya lagi.
Pihak A3 Steak House mengatakan alasannya menghadirkan Katon Bagaskara. Mereka mengatakan jika ini semua adalah bagian permintaan dari pengunjung.
"Kenapa kita pilih Katon Bagaskara pada tanggal 17 Juni, itu adalah hasil dari request konsumen kami. A3 Steak House sangat terbuka menerima saran dan kritik karena kami ingin terus menjadi lebih baik. Katon nantinya akan tampil membawakan tembang-tembang hitsnya selama kurang lebih 2 jam," terang Jefrison Hallatu, selaku Operational Manager A3 Steak House melalui rilisnya.
A3 Steak House adalah satu dari sekian banyak tempat makan yang menjadikan steak sebagai menu andalan. Di sana terdapat sirloin, tenderloin, ribe eye, t-bone dan tomahawk yang mempunyai klasifikasi wagyu dan USDA prime dengan marbling grade 9+ sampai dengan 11+. Selain beragam menu berbahan daging premium, A3 Steak House juga menawarkan sajian lain di luar daging sapi antara lain grilled salmon norwegian, quail, grill tiger prawn, sandwiches, beragam salad, soup dan juga snack.
(wes/pus)