Yusin, Member Pinkprint Team yang Sering Disebut Mirip Nicki Minaj

Yusin, Member Pinkprint Team yang Sering Disebut Mirip Nicki Minaj

Dicky Ardian - detikHot
Minggu, 21 Mei 2023 17:20 WIB
Yusin Pinkprint Team
Foto: Instagram Yusin Pinkprint Team
Jakarta -

Member Pinkprint Team memang sanggup memukau penggemarnya. Salah satu yang cukup dikenal ada Yusin.

Wanita pemilik nama asli Ni Luh Ayu Sintia Dewi ini dikenal dengan paras yang cantik dan gaya seksi. Ia juga kerap disebut mirip dengan Nicki Minaj.

"Banyak banget yang bilang gitu. Katanya aku (Nicki Minaj) yang versi Indonesia. Aku sih senang-senang saja ya kalau ada yang bilang begitu, berarti mereka mirip aku sama orang-orang keren," ujar Pink Yusin.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurutnya, selain karena citra seksi, ada anggota tubuhnya yang membuat orang menyebutnya mirip dengan Nicki Minaj.

"Kayaknya karena gaya dan rambutku yang agak berbeda dengan orang-orang biasa maybe. Aku berharap bisa kayak mereka suatu saat nanti," ia menjelaskan dengan harap.

ADVERTISEMENT

Secara penampilan, Yusin juga cukup nyentrik dengan gayanya yang tidak biasa. Namun sebenarnya tak ada yang spesial bagi wanita asal Bali tersebut karena semua yang digunakan berdasarakna karakter dan gaya yang diinginkannya.

Menurutnya, yang mungkin membuatnya sering menjadi pusat perhatian adalah gaya rambut yang selalu menarik perhatian.

"Karena yang ada di pikiranku adalah ke manapun aku pergi ada kamera di mana-mana, jadi aku harus selalu cetar," ujarnya.

Ia menyebut punya beberapa referensi dalam urusan gaya. Ada beberapa selebritas yang sering menjadi inspirasinya.

"Inspirasi sih pasti pertama kalau fashion kan tergantung zaman ya, harus selalu update. Pasti gampangnya lihat dari social media," paparnya.

"Untuk role model aku suka banget liat Nicole Pussycat Dolls, di umurnya yang sekarang pun masih aktif banget dan kualitas show and everything masih keren banget dan badannya juga masih hot banget. Aku pengen menua kayak dia tetap slay hot dan berkarya," tandasnya.




(dar/dar)

Hide Ads