Chord Lagu Akhirnya Ku Menemukanmu - Naff Beserta Makna Lagunya

Meilisa Dwi Ervinda - detikHot
Minggu, 21 Mei 2023 10:15 WIB
Foto: Jefferson Santos/Unsplash
Jakarta -

Lagu merupakan media yang bisa dinikmati siapa saja dan kapan saja. Lagu juga bisa menjadi sarana belajar dalam memahami diri sendiri hingga orang lain. Salah satunya lagi Naff Akhirnya Ku Menemukanmu, lagu ini sering dianggap berkaitan dengan kehidupan pendengar. Tak heran kalau banyak pendengar juga ikut bernyanyi saat lagu ini dilantunkan.

Buat kamu yang ingin menyanyikan lagu Akhirnya Ku Menemukanmu sambil bermain gitar bisa simak chord dan liriknya di bawah ini ya

Chord Lagu Akhirnya Ku Menemukanmu

Berikut ini chord dan lirik lagu Akhirnya Ku Menemukanmu yang bisa kamu coba dengan mudah:

Intro : F C F C

[verse]
F C
akhirnya ku menemukanmu

F C
saat hati ini mulai merapuh

F C
akhirnya ku menemukanmu

F C
saat raga ini ingin berlabuh

[bridge]

Am Em
kuberharap engkaulah

F C G
jawaban segala risau hatiku

Am Em F
dan biarkan diriku mencintaimu

G
hingga ujung usiaku

Reff:

Am Em
jika nanti kusanding dirimu

F C G
miliki aku dengan segala kelemahanku

Am Em
dan bila nanti engkau di sampingku

F G
jangan pernah letih tuk mencintaiku

[back to verse]

[back to bridge]

Musik : Am F C G ( 2x )

Reff:

Am Em
jika nanti kusanding dirimu

F C G
miliki aku dengan segala kelemahanku

Am Em
dan bila nanti engkau di sampingku

F G
jangan pernah letih tuk mencintaiku

Am Em
jika nanti kusanding dirimu

F C G
miliki aku dengan segala kelemahanku

Am Em
dan bila nanti engkau di sampingku

F G
jangan pernah letih tuk mencintaiku

F C
akhirnya ku menemukanmu

Makna Lagu Akhirnya Ku Menemukanmu

Lagu Akhirnya Ku Menemukanmu merupakan lagunya Naff yang dirilis pada 14 Mei 2009. Lagu ini mengisahkan tentang seseorang yang berhasil menemukan orang yang dicintainya. Orang tersebut hadir di waktu yang tepat sehingga mampu menentramkan hati dan jiwa yang gundah gulana. Bahkan saat orang tersebut masih rapuh dan memiliki banyak kelemahan, ia berharap agar sang kekasih bersedia menemaninya hingga akhir nanti.

Rasa menemukan cinta sejati pada lagu ini sangat terasa, hal ini terbukti dari lirik lagu "akhirnya ku menemukanmu, yang mampu menyejukkan hati di saat gundah dan membutuhkan tempat untuk bersandar". Rasanya syukur telah menemukan orang yang sesuai ini mampu menyejukkan hati dan menjadi tempat untuk berkeluh kesah dan bersandar.

Lagu ini juga memiliki instrumen yang cukup lembut ini telah diaransemen dan dinyanyikan di berbagai acara termasuk acara pernikahan atau acara lainnya.

Nah, itulah chord lagu Naff Akhirnya Ku Menemukanmu beserta maknanya, semoga bisa menjadi inspirasi dalam menemukan seseorang yang bisa menjadi tempat pulang dan berbahagia bersama.



Simak Video "Video: MV 'Handlebars' Jennie-Dua Lipa Pikat 7 Juta Penonton dalam Sehari"

(fds/fds)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork