Soegi Bornean menghadirkan kesegaran di industri musik Indonesia. Grup musik asal Semarang, Jawa Tengah ini menarik perhatian publik lewat salah satu lagunya yang sangat puitis, Asmalibrasi.
Hampir di setiap lagu-lagunya, Soegi Bornean memberikan sentuhan etnik Jawa dan Kalimantan. Tak hanya Asmalibrasi, lagu-lagu Soegi Bornean lainnya juga memiliki lirik sangat yang puitis. Berikut daftarnya.
1. Bait Perindu
Bait Perindu menjadi salah satu lagu dari Soegi Bornean yang liriknya sangat puitis. Lagu bergenre jazz ini dirilis pada tahun 2020. Sama seperti Asmalibrasi, lagu Bait Perindu juga berada di album Soegi Bornean bertajuk Atma.
Lagu ini dapat didengarkan di beberapa platform musik seperti Spotify, YouTube Music, dan Apple Music. Makna lagu Bait Perindu ini adalah tentang perasaan rindu yang selalu hadir dengan tidak mengenal waktu.
Hal itu juga terlihat dari beberapa liriknya "Merangkai aksara pelipur aku, membuang rasa tak menentu, bersama ragu dibalut rindu" yang memiliki arti sebuah perasaan yang hadir bersamaan dengan ragu dan membuat rasa yang tak menentu, perasaan inilah yang disebut rindu.
2. Haribaan
Masih dari album Atma, lagu Haribaan ini dirilis pada tahun 2020 dan mengusung genre musik jazz. Lagu Haribaan ini diciptakan langsung oleh vokalis Soegi Bornean, Fanny Soegiarto.
Haribaan dapat didengarkan di beberapa platform musik seperti Spotify, YouTube Music, dan Apple Music. Alunan musik dari lagu ini sangat cocok dengan liriknya yang mengisahkan kehidupan dengan penuh lika-liku. Terkadang mulus, terkadang kacau.
Namun, pada akhirnya akan menemui arah jalan pulang. Seperti pada lirik "Keras kepala delusi, meracau segala fantasi, yang pasti kan tersembunyi, di seberang riuh jauh pergi saja, kelakuan meraja" yang memiliki arti hiruk pikuk kehidupan yang seringkali memenuhi pikiran, memang tak terlihat oleh orang lain, akan tetapi sangat bisa dirasakan.
3. Samsara
Lagu Samsara ini juga diciptakan langsung oleh vokalis Soergi Bornean, Fanny Soergiarto. Bergenre indie-folk, lagu Samsara rilis pada 6 November 2021. Video musik lagu Samsara telah ditonton lebih dari 570 ribu kali pada kanal YouTube Soegi Bornean.
Samsara bisa menjadi rekomendasi lagu bagi kamu yang sedang galau. Karena lagu ini bercerita tentang kesedihan akibat dari patah hati dan harus mengikhlaskan.
Sama seperti liriknya "Bersemayam di altar biru, tuk seluruh ratap dan sedu, samsara dukamu, bukan lagi sajak-sajakku, pancaran merah muda yang layu" yang memiliki arti kesedihan itu mungkin sangat menyakitkan, kita pernah dekat dengan seseorang. Namun, memiliki masalah atau bisa jadi berpisah.
4. Pijaraya
Pijaraya menjadi lagu Soegi Bornean yang viral seperti Asmalibrasi. Lagu ini seringkali kita dengar di media sosial, seperti Instagram dan TikTok. Pijaraya rilis di tahun 2020 dan mengusung genre musik jazz.
Dalam kanal YouTube Soegi Bornean, video musik lagu Pijaraya telah ditonton lebih dari 4,5 juta kali. Lagu ini terdengar santai, namun memiliki makna yang indah dan mendalam yaitu tentang bagaimana menghadapi masalah dengan tenang. Karena jika dihadapi dengan tenang, masalah akan hilang dan akan datang sebuah kebahagiaan.
Seperti pada liriknya "Pijar yakinku akan terang, pendar bermain riang di kalbuku senang, pijar memancar nanar membilang, pendar menyadu syahduku" yang memiliki arti setelah kegelapan akan selalu ada cahaya, mulai untuk optimis menyambut hidup yang pasti akan lebih baik.
5. Semenjana
Semenjana juga masuk deretan lagu Soegi Bornean yang liriknya sangat puitis. Lagu bergenre indie-folk ini rilis di tahun 2021.
Lagu Semenjana bisa kamu dengar di beberapa platform musik seperti YouTube Music, Apple Music, dan Spotify. Semenjana lagu yang sangat cocok bagi kamu yang sedang merasakan kebahagiaan dengan orang-orang terdekat seperti kekasih, keluarga, sahabat, dan sebagainya.
Sama Seperti liriknya "Kembali merekah memapah yang resah, kelesah berlalu elok mendayu, peluk orang terkasih pelipur resah dari, beban berat diri kembali terobati, membasuh rasa benci, merajut Harmoni" yang artinya bersama orang yang dicintai akan mampu mengurangi beban berat dan menghapus rasa sedih.
Simak Video "Ahmad Dhani Siap Bawa Once ke Jalur Hukum Bila Langgar Somasi"
[Gambas:Video 20detik]
(dal/dal)