Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, akan melelang sepeda kesayangannya untuk membantu warga terdampak COVID-19 atau Corona.
Lelang akan dilakukan malam ini di acara Armand MauKonser pukul 20.00 WIB. Sepeda merek Giant tersebut kini masih tersimpan rapi di rumah dinas Gubernur Jateng, Jalan Gubernur Budiono Semarang.
"Saya dulu suka sepeda, suka saja tapi tidak bisa pilih sepeda. Ketemulah dan diracuni teman yang suka sepeda. Ini seoeda pertama saya yang menurut saya bagus, dari karbon. Karena dulu saya belum bisa road bike, stang diganti lurus, jadi modelnya hybrid," kata Ganjar ditemui di rumah dinasnya, Jumat (15/5/2020).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Ganjar mengenang sepeda yang dibelinya tahun 2015 itu menjadi sepeda yang menemaninya belajar teknik gowes. Beberapa kali sepeda itu juga mengikuti event seperti Tour de Borobudur 2017 dan ajang lainnya.
"Sudah sampai kemana-mana ini, ke Tawangmangu. Maka ketika mau lelang, apa ya, sepatu baju kaos kok kayanya kurang kalau buat nyumbang ya. Makanya sepeda ya," jelas Ganjar.
Ia juga teringat ketika mengikuti ajang gowes dirinya sangat percaya diri dengan sepeda tersebut. Namun sempat kaget juga ketika tahu rekan gowesnya memakao sepeda yang jauh lebih mahal.
"Sepeda paling bikin Pede, merasa bagus. Yapi ternyata orang-orang ada yang Rp 50 juta bahkan Rp 100 juta. Tali saat itu Pede. Kenangannya itu kemudian ngerti bersepeda seperti apa, menjelajah jauh seperti apa. Belajar teknik sepeda, seperti itu. Makanya selama ini saya gantung," ujarnya.
"Mudah-mudahan ini bisa bermanfaat bagi yang terdampak COVID-19," imbuh Ganjar.
Tertarik? Untuk bisa ikut lelang, kamu harus menjadi bagian dari penonton Armand MauKonser dengan membeli tiket.
Tiket tersebut dibagi menjadi tiga kategori, yakni Alus Pisan seharga Rp 50 Ribu, Sae Pisan seharga Rp 100 Ribu dan Edun Pisan dengan harga Rp 1 Juta.
Seperti hasil lelangnya, uang yang kamu bayarkan untuk membeli tiket nantinya akan juga didonasikan bagi mereka yang membutuhkan.
Tertarik ikutan? Armand MauKonser akan digelar malam ini, Jumat (15/5/2020) pukul 20.00 WIB di detikcom.
(dar/dar)