Jelaskan Maksud Ucapan yang Viral, Agnez Mo Menangis?

Jelaskan Maksud Ucapan yang Viral, Agnez Mo Menangis?

Prih Prawesti Febrian - detikHot
Jumat, 29 Nov 2019 17:16 WIB
Foto: Instagram
Jakarta - Agnez Mo memberikan penjelasan kepada Deddy Corbuzier mengenai ucapannya yang sempat viral beberapa waktu lalu.

Saat menjelaskannya, Agnez terlihat menggebu-gebu. Matanya juga terlihat sedikit berkaca-kaca kala menjelaskan itu.



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Deddy Corbuzier pun menanyakan apakah Agnez menangis saat menjelaskan itu padanya?

"Nez di sini lo kayak orang mau nangis, lo nangis?" tanya Deddy dalam Channel YouTube miliknya.



Agnez pun tersenyum lalu menjawabnya.

"Nggak, tapi ketika gue di sini gue cuma mau share kebudayaan negara gue ke dunia," terang Agnez Mo.

Saat menjalani wawancara dengan Build Series by Yahoo, Agnez Mo mengungkapkan tidak memiliki darah Indonesia. Awalnya, host bertanya mengenai keberagaman di Indonesia. Agnez Mo kemudian menjawab dirinya hanya lahir di Indonesia.

"Sebenarnya, aku tidak punya darah Indonesia atau apapun itu. Aku (berdarah) Jerman, Jepang, China, dan aku hanya lahir di Indonesia," ucapnya.

Agnez Mo juga menyebut dirinya juga bukan bagian dari mayoritas agama yang ada di Indonesia. Meski begitu, dirinya mengungkapkan orang-orang di sekelilingnya tetap bisa menerimanya.

"Aku juga (beragama) Kristen dan mayoritas di sana (Indonesia) Muslim. Jadi, aku tidak akan bilang aku tidak pantas berada di sana karena orang-orang menerimaku apa adanya. Tapi, selalu ada perasaan kalau, aku tidak seperti orang-orang lainnya," ujar Agnez Mo.

Jelaskan Maksud Ucapan yang Viral, Agnez Mo Menangis?



(wes/dar)

Hide Ads