Sambut Valentine, The Chainsmokers Beri Potongan Tiket Konser

Sambut Valentine, The Chainsmokers Beri Potongan Tiket Konser

Dicky Ardian - detikHot
Rabu, 07 Feb 2018 14:58 WIB
The Chainsmokers Foto: Steve Jennings/Getty Images for iHeartMedia
Jakarta - Kabar baik untuk para penggemar The Chainsmokers. Jelang Hari Valentine, ada potongan harga tiket untuk konser mereka di Jakarta.

Dari keterangan pers yang didapat detikHOT, Rabu (7/2/2018), potongan itu bisa didapat jika kalian membeli minimal dua tiket sekaligus. Potongan yang didapat pun cukup menggiurkan, yaitu sebesar 20 persen.

Pembelian dengan potongan tersebut sudah bisa dibeli mulai hari ini. Promo tersebut akan berakhir pada 21 Februari 2018.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Kalian para party goers bisa membelinya di booth di Cilandak Town Square dan Surabaya Town Square. Pembelian juga bisa dilakukan secara online lewat thechainsmokersjkt.loket.com.

Rencananya duo EDM itu akan menyapa penggemarnya di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat. Konser akan digelar pada 30 Maret 2018. (dar/nu2)

Hide Ads