Sengketa Keuangan, Kanye West Tinggalkan Platform Streaming Milik Jay Z

Sengketa Keuangan, Kanye West Tinggalkan Platform Streaming Milik Jay Z

Dyah Paramita Saraswati - detikHot
Senin, 03 Jul 2017 15:19 WIB
Foto: ist
Jakarta - Kanye West dikabarkan meninggalkan dan mencabut hak siar lagu-lagunya dari platform streaming milik Jay Z, Tidal. Hal itu ia lakukan karena sengeketa keuangan.

Menurut TMZ, Senin (3/7/2017), seorang sumber terdekat mengatakan Kanye West kurang puas dengan layanan yang diberikan oleh Tidal. Kanye West bahkan mengaku Tidal memiliki hutang sebesar 3 juta USD padanya.

Laporan tersebut telah dilayangkan oleh pengacara Kanye West sejak sebulan lalu. Tidal dianggap telah melanggar kontrak antara mereka.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kanye West menganggap album 'The Life of Pablo' telah membawa 1,5 juta pelanggan baru untuk Tidal. Angka yang terbilang besar tersebut membuat Kanye Seharusnya mendapatkan bonus yang menurutnya belum dibayarkan oleh Tidal.

Kanye West juga belum menerima pembayaran kembali dari sejumlah video musik.

Sedangkan, Tidal menganggap Kanye masih berada di bawah kontrak dan akan menggugat Kanye apabila menandatangani kontrak dengan platform streaming lainnya.

Kira-kira kasus ini akan berpengaruh pada pertemanan Kanye West dan Jay Z nggak, ya? (srs/dar)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads